
Kuningan, UPMKNews -- Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah, Mahasiswa KKN STKIP Muhammadiyah Kuningan berkolaborasi dengan karang taruna dan Irmas Desa Pakapasan Girang mengadakan semarak Festival 1 Muharram.
Dalam memperingati 1 Muharram ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan yang pertama pelaksanaan pawai obor hari Selasa jam 19.30-selesai diikuti oleh Kepala desa beserta aparat desa dan masyarakat desa pakapasan girang yang begitu antusias.
Dalam pelaksanaan pawai obor kepala desa/PJS pak Mulyadi, S.Ap menyampaikan semoga tahun baru Islam menjadi momentum bagi umat muslim dalam meningkatkan ketaatan. Bersihkan hati dengan tutur kata yang lembut. Mari sambut bulan Muharram 1445 H dengan penuh, perkuat iman, jalin persaudaraan dan bangun persatuan. (Mulyadi S.Ip)
Selain itu Uhin masluhin sebagai ketua KKN di Desa Pakapasan Girang mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan ikut berpartisipasi dalam memeriahkan perayaan 1 Muharram.
Dengan semangat tahun baru ini semoga kita selalu diberikan keberkahan, kebahagiaan, dan kesehatan menjadi insan yang jauh lebih baik lagi. (Rama) Ketua Karang taruna desa pakapasan girang.
Kegiatan selanjutnya yaitu mengadakan beberapa perlombaan:
1. Lomba kaligrafi mewarnai untuk tingkat bawah kelas SD dan SMP/Mts
2. Lomba Adzan untuk SD kelas atas 4-6 dan SMP/Mts
3. Lomba Hafalan surat untuk SD
4. Lomba fashion show untuk SD kelas bawah 1-3
Perlombaan tersebut dilaksanakan hari Rabu, 19 Juli 2023 jam 09.00-selesai.
Sebagai kegiatan penutup acara festival 1 Muharram kelompok mahasiswa KKN Desa Pakapasan Girang mengadakan pengajian yang dilaksanakan Rabu, 19 Juli 2023 Pukul 19.30- Selesai sekaligus pembagian hadiah pemenang perlombaan.
Dalam acara pengajian tersebut dihadiri oleh bapak Mulyadi, S.Ip sebagai kepala desa/PJS, bapak Ade Rukmana, S.Pd sebagai ketua BPD, bapak Tio Heryana, S.Pdi,M.Pd sebagai DPL, bapak Didi sebagai ketua DKM mesjid Al-Hidayah, serta tokoh Agama, pemuda'i, ibu-ibu muslimat, dan masyarakat desa pakapasan girang.
Pada kegiatan tersebut Kepala desa Pakapasan Girang mengatakan,
"Terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh peserta yang sudah mengikuti rangkaian perlombaan mulai dari lomba kaligrafi, hafalan surat pendek, adzan dan fashion show dengan kategori PAUD, SD dan SMP yang dilaksanakan secara maksimal, jangan putus asa dan jadikan sebagai pengalaman. (Mulyadi, S.Ip)
Kemudian Bapak Didi sebagai ketua DKM Al-Hidayah menyampaikan bahwa, "Selama empat tahun mahasiswa belajar di bangku perkuliahan dibekali ilmu, pengalaman dan wawasan maka harus bisa memberikan kebermanfaatan bagi orang lain. Selain dari segi intelektual yang terus di tingkatkan namun juga segi sosial yang harus diasah. Maka dengan adanya KKN ini jadikan sebagai ajang berkolaborasi untuk menghasilkan pribadi yang bertanggung jawab. (Didi)
Selain itu DPL pakapasan girang berpesan bahwa "Mudah-mudahan kegiatan ini tidak hanya semata seremonial, namun yang lebih penting kita bisa berintrospeksi diri untuk bisa memperbaiki diri menjadi lebih baik dari sebelumnya. Selain memperkuat hubungan kepada Allah namun juga kepada manusia. (Tio Heriyana, S.Pd.I., M.Pd.)
Untuk pengisi tausiyah sendiri kelompok mahasiswa KKN desa pakapasan girang berusaha memberdayakan SDM yang ada, Muhammad Fahmi Ulul Azmi sebagai salah satu kelompok KKN mahasiswa desa pakapasan girang yang menjadi pengisi tausiyah pada acara festival 1 Muharram dengan mengambil tema "Hijrah".
Sumber : Kelompok KKN Desa Pakapasan Girang